SKRIPSI
Evaluasi ketersediaan koleksi dengan menggunakan analisisa sitiran terhadap skripsi mahasiswa jurusan teknik informatika tahun 2013 pada perpustakaan fakultas sains dan teknologi UIN SUSKA Riau-Pekanbaru
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ketersediaan literatur terhadap
skripsi mahasiswa program studi pada FST UIN SUSKA Riau-Pekanbaru, jenis
literatur yang disitir, dan nama pengarang yang dominan disitir. Metode penelitian
yang digunakan adalah metode deskriptif dengan mengambil data dari daftar
pustaka skripsi mahasiswa tahun 2013 yang berjumlah 108 judul, terdapat 1
skripsi yang tidak tersedia daftar pustakanya sehingga data menjadi 107.
Sedangkan untuk menganalisa data yang terkumpul digunakan metode analisis
sitasi. Hasil penelitian menyatakan bahwa dari 107 data terdapat 1551 sitiran.
Dalam penulisan skripsi, literatur yang dominan disitir berdasarkan jenisnya
adalah buku dan bahasa yang dominan disitir adalah bahasa Indonesia. Sedangkan
tingkat ketersediaan koleksi di perpustakaan FST untuk memenuhi kebutuhan
mahasiswa dalam penulisan skripsi tahun 2013 masih dalam taraf rendah.
Kata kunci:Ketersediaan koleksi, Daftar pustaka, Sitiran, Analisis sitasi,
Perpustakaan
087/fib/2015 | 087 JIP g | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain