SKRIPSI
implementasi permendiknas RI NO 25 Tahun 2008 tentang standar tenaga perpustakaan sekolah/madrasah di MAN 2 Model Indonesia
Penelitian ini berjudul Implementasi Permendiknas RI No 25 Tahun 2008
Tentang Standar Tenaga Perpustakaan Sekolah/Madrasah di MAN 2 Model
Pekanbaru. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui implementasi Permendiknas RI
No 25 tahun 2008 tentang standar tenaga perpustakaan sekolah/madrasah di MAN 2
Model Pekanbaru. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Objek penelitian
dalam penelitian ini adalah tenaga perpustakaan MAN 2 Model Pekanbaru, Teknik
pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, dokumentasi dan studi
pustaka. sedangkan teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan reduksi
data, penyajian data, serta verifikasi atau penarikan kesimpulan. Hasil penelitian
secara keseluruhan adalah tenaga perpustakaan MAN 2 Model Pekanbaru cukup
mampu dalam mengimplementasikan Permendiknas RI No 25 tahun 2008. Dilihat
secara kualifikasi kepala perpustakaan MAN 2 Model Pekanbaru belum sepenuhnya
memenuhi syarat kualifikasi antara lain belum memiliki sertifikat kompetensi
perpustakaan dari lembaga pemerintahan, sedangkan jabatan, pendidikan terakhir,
masa kerja sudah memenuhi Permendiknas RI No 25 tahun 2008. Sedangkan
kualifikasi tenaga perpustakaan MAN 2 Model Pekanbaru sudah memenuhi
Permendiknas RI No 25 tahun 2008 antara lain : jabatan, pendidikan terakhir, masa
kerja, serta memiliki sertifikat kompetensi pengelolaan perpustakaan dari lembaga
pemerintahan. Sedangkan kompetensi pengelolaan informasi tenaga perpustakaan
MAN 2 Model Pekanbaru cukup mampu dalam mengimplentasikan Permendiknas RI
No 25 tahun 2008 antara lain : cukup mampu dalam mengembangkan koleksi
perpustakaan sekolah/madrasah, cukup mampu dalam mengorganisasi informasi,
cukup mampu memberikan jasa dan sumber informasi, cukup mampu menerapkan
teknologi informasi.
Kata kunci: Implementasi Permendiknas RI No 25 tahun 2008, Standar Tenaga
perpustakaan Sekolah/Madrasah, Kualifikasi dan Kompetensi
081/fib/2014 | 081 JIP d | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain