SKRIPSI
Pemertahanan bahasa melayu riau pada mahasiswa program studi sastra melayu fakultas ilmu budaya universitas Lancang kuning studi kasus penutur bahasa melayu riau pada mahasiswa angkatan 2017 dan 2018
ABSTRAK
Penelitian yang dilakukan penulis membahas tentang pemertahanan
bahasa Melayu Riau pada mahasiswa program studi sastra Melayu Fakultas IlmuBudaya Universitas Lancang Kuning (studi kasus: penutur bahasa Melayu Riaupada mahasiswa angkatan 2017 dan 2018). Masalah yang akan diteliti yaitupemertahanan bahasa Melayu Riau oleh mahasiswa tersebut berdasarkan sikapbahasanya dalam mempertahankan bahasa Melayu Riau yang merupakan identitassuku Melayu yang ada di Riau. Latar belakang dilakukannya penelitian ini ialahuntuk mengetahui bagaimana persentase penggunaan bahasa Melayu Riau danbagaimana sikap bahasa yang mereka gunakan. Tujuannya ialah untukmengetahui bagaimana mahasiswa sastra Melayu dalam mempertahankan bahasaMelayu Riau di Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Kuning. Metode yangdilakukan penulis ialah dengan cara membagikan kuesioner kepada mahasiswauntuk mengumpulkan data dan dilakukan dengan teknik tulisan. Dari hasilpenelitian maka disimpulkan Mahasiswa penutur bahasa Melayu Riau angkatan2017 dan 2018 mempertahankan bahasa Melayu Riau. Saat berkomunikasi dengandosen, mahasiswa yang mempertahankan bahasa melayu Riau ketika di dalamkelas yaitu 26 mahasiswa (52%) dari 50 mahasiswa (100%) dan ketika di luarkelas yaitu 23 mahasiswa (46%) dari 50 mahasiswa (100%). Saat berkomunikasidengan teman kelas, mahasiswa yang mempertahankan bahasa melayu Riauketika di dalam kelas yaitu 27 mahasiswa (54%) dan di luar kelas yaitu 29mahasiswa (58%). Saat berkomunikasi dengan pegawai tata usaha, mahasiswayang tidak mempertahankan bahasa Melayu Riau ketika di lingkungan dan di luarlingkungan kampus ialah 34 mahasiswa (68%) dari 50 mahasiswa (100%). Saatberkomunikasi dengan mahasiswa yang berbeda program studi, mahasiswa yangtidak mempertahankan bahasa Melayu Riau ketika di lingkungan dan di luarlingkungan kampus ialah 37 mahasiswa (74%) dari 50 mahasiswa (100%).
Kata kunci: Pemertahanan Bahasa, Sikap Bahasa, Bahasa Melayu Riau.
686/FIB/2020/SAD | 686 SAD S | My Library | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain